Saturday, February 28, 2015

Latian Soal PKN(Internasional, PBB, KAA, ASEAN)

1. Jelaskan dengan singkat kesulitan yang akan kita hadapi apabila hubungan kita dengan negara lain tidak lancar.
2. Dengan kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi, dunia ini mudah dijangkau oleh setiap orang baik langsung maupun tidak langsung, tunjukkanlah pengaruh yang baik dan tidak baik untuk kehidupan secara pribadi/berbangsa
3. Mengingat tujuan, fungsi dan peranan PBB yang kita harapkan pada waktu berdirinya bagaimana pendapat anda saat ini?
4. Politik luar negeri Indonesia adalah bebas dan aktif. Jelaskan maksud dari pernyataan tersebut.
5. Jelaskan manfaat dan pengaruh negatif dari kerjasama internasional untuk Bangsa Indonesia saat ini.
6. Apa yang menjadi landasan dan tujuan kerjasama Indonesia dengan negara lain dalam membina hubungan internasional
7. Jelaskan,
   A. Majelis Umum PBB
   B. Dewan Keamanan PBB
   C. Mahkamah Internasional
   D. Sekretaris Jenderal PBB
8. Sebutkan manfaat Konferensi Asia-Afrika bagi,
   A. Bangsa-bangsa di Asia-Afrika
   B. Indonesia
9. Sebutkan dasar-dasar pertimbangan didirikannya ASEAN menurut deklarasi Bangkok
10. Hak-hak istimewa perwakilan diplomatik

Jawaban:

1. Kesulitan yang akan kita hadapi bila hubugan kita dengan negara lain tidak lancar adalah negara kita akan sulit dalam melakukan hubungan antar negara, misalnya bila ada para turis negara kita mau berkunjung ke negara tersebut, kita akan kesulitan dalam mendapat akses ke negara tersebut dan kita juga susah dalam menjaga keamanan warga negara kita disana. Selain itu, ada juga masalah lain misalkan dalam hubungan ekonomi, sosial, dan budaya akan terganggu

2. Pengaruh perkembangan teknologi dengan kemudahan menjangkau setiap bagian dunia, dampak yang baik adalah manusia dapat dengan mudah berkomunikasi satu dengan yang lain, manusia dapat dengan mudah mendapatkan informasi dari belahan bumi lainnya dengan mudah. Selain itu dibidang politik, kita bisa dengan mudah menghubungi kedutaan besar kita dinegara lain dengan mudah, mendapatkan informasi negara lain baik itu ekonomi, sosial dan politik dengan cepat dan mudah
hal negatifnya adalah semua hal yang buruk misalkan berita korupsi dapat tersebar keseluruh dunia hanya dalam hitungan menit, lalu akan dapat muncul cyber crime, dimana tidak hanya merugikan harta namun bisa juga nyawa seseorang

3. menurut saya, berdirinya PBB sesuai dengan tujuan, peranan dan fungsi PBB, karena perdamaian dunia sudah/masih terjaga hingga saat ini, meskipun ada terjadi peperangan dibeberapa daerah dan masih ada hal-hal yang belum menunjukkan kemerdekaan seseorang seperti kemiskinan, kelaparan, dan juga kebebasan berpendapat.

4. Bebas, berarti Indonesia bebas dari semua blok yang ada di dunia, Indonesia bersifat netral bila terdapat peselisihan antar 2 negara
Aktif, berarti Indonesia berperan secara aktif dalam menegakkan perdamaian di dunia.

5. Manfaat kerjasama internasional bagi Indonesia adalah, Indonesia bisa mendapat bantuan yang kita inginkan, misalkan bantuan pinjaman, lalu bantuan saat ada bencana besar menyerang Indonesia, dan juga bisa saja bantuan tenaga kerja
Hal negatif bagi terlaksananya kerjasama internasional adalah Indonesia bisa masuk dalam ancaman cyber crime, bila terbiasa dengan bantuan dana, dapat menyebabkan suatu kebiasaan yang menyebabkan menumpuknya utang Indonesia, lalu bisa juga disiksanya TKI yang bekerja diluar negeri seperti yang terjadi di Malaysia dan Arab Saudi.

6. Landasan dan tujuan kerjasama internasional dengan negara lain dalam membina hubungan internasional

  • Membebaskan bangsa-bangsa di dunia dari kemiskinan dan kelaparan
  • Membebaskan bangsa-bangsa dari keterbelakangan ekonomi
  • Meningkatkan perekonomian negara, memperat hubungan persahabatan dengan negara-negara lain
  • Memajukan perdagangan, meningkatkan kestabilan  dibidang ekonomi politik dan sosial budaya
7. Jelaskan apa yang dimaksud dengan:
  1. Majelis Umum PBB adalah badan utama PBB yang beranggotakan semua negara dimana melakukan sidang setahun sekali selama akhir September hingga awal Desember, mereka membahas mengenai segala hal yang ada di piagam PBB, anggaran belanja, hingga memilih anggota tidak tetap dewan keamanan PBB
  2. Dewan Keamanan PBB adalah badan utama PBB yang diberi tugas untuk menjaga keamanan dan perdamaian dunia
  3. Mahkamah Internasional adalah badan kehakiman yang terpenting dalam PBB, dimana para badan-badan PBB dapat meminta saran dan menyerahkan masalah sengketa kepadaa Mahkamah Internasional
  4. Sekretaris Jenderal PBB adalah Ketua Sekretariat PBB, yang merupakan bagian terpenting dalam PBB. Sekretaris PBB diangkat oleh Sidang Umum berdasarkan rekomendasi Dewan Keamanan
8. Sebutkan manfaat Konferensi Asia-Afrika bagi
  • Negara-negara Asia Afrika, manfaat bagi negara-negara Asia Afrika adalah, dapat menahan kekuatan atau pengaruh kolonialisme dari negara-negara Barat dan mencegah msauknya paham-paham seperti komunis di negara-negara Asia Afrika
  • Negara Indonesia, Indonesia mendapat dukungan untuk merebut Irian Jaya dari tangan Belanda, serta pemerintah berhasil mencapai kesepakatan mengenai dwikewarganegaraan RRC, dimana warga dwikewarganegaraan RRC dan Indonesia diperbolehkan memilih salah satu kewarganegaraan, RRC atau Indonesia
9. Dasar-dasar pertimbangan didirikan nya ASEAN menurut Deklarasi Bangkok
  • Mempercepat pertumbuhan, kemajuan sosial dan perkembangan kebudayaan di kawasan Asia Tenggara.
  • Memelihara perdamaian dan stabilitas dengan menjunjung tinggi hukum dan hubungan antara negara-negara di Asia Tenggara.
  • Meningkatkan kerja sama yang aktif dan saling membantu dalam bidang ekonomi, sosial, budaya, teknologi dan administrasi.
  • Saling memberikan bantuan dalam bidang fasilitas latihan dan penelitian pada bidang pendidikan, kejuruan, teknik dan administrasi.
  • Bekerja sama lebih efektif untuk mencapai daya guna lebih besar dalam bidang pertanian, industri dan perkembangan perdagangan termasuk studi dalam hal perdagangan komoditi internasional, perbaikan pengangkutan dan fasilitas komunikasi serta meningkatkan taraf hidup rakyat.
  • Meningkatkan studi tentang masalah-maslaah di Asia Tenggara.
  • Memelihara kerja sama yang erat dan bermanfaat dengan berbagai organisasi internasional dan regional lain yang mempunyai tujuan sama serta mencari kesempatan untuk menggerakkan kerja sama dengan mereka
10. Hak-hak Istimewa Perwakilan Diplomatik
  1. Hak Immunitas adalah hak menyangkut keselamatan diri seorang diplomat dan harta bendanya, mereka juga tidak tunduk terhadap yuridiksi di dalam mereka tinggal, dengan ini, mereka tidak tunduk dengan  hukum pidana maupun perdata ditempat mereka tinggal
  2. Hak Ekstrateritorial adalah hak kebebasan diplomat terhadap daerah perwakilan, termasuk halaman bangunan serta perlengkapannya seperti: bendera, lambang negara, dokumen, dan surat-surat lainnya yang bebas sensor.
Sumber: Wikipedia Indonesia dan beberapa web pribadi lainnya

Kegunaan Surat Perjanjian

Kegunaan Surat Perjanjian
Kegunaan Surat Perjanjian, yaitu untuk menjamin keuangan masing-masing pihak yang mengadakan persepakatan untuk membuat perjanjian dan untuk mencegah perselisihan hukum yang berlaku.

Ditinjau dari cara pembuatannya, surat perjanjian ada 2 macam:

Perjanjian yang dibuat dibawah tangan dengan saksi-saksi minimal 2 orang tanpa disahkan oleh wakil pemerintah(dalam hal ini diwakuli oleh notaris)

Perjanjian authentik, yaiut surat perjanjian yang dibuat dibawah tangan dihadapkan oleh para saksi yang ikut menandatangani dan dibuat dihadapan notaris.

Surat Niaga

Surat Niaga
Surat Niaga adalah surat-surat yang banyak dipakai untuk kegiatan baik untuk keperluan yang menyangkut jual beli barang/jasa, maupun untuk memperlancar proses perniagaan itu sendiri

Contoh-contoh Surat Niaga:

  • Surat Permintaan Penawaran
  • Surat Penawaran
  • Surat Tuntutan
  • Surat Perjanjian Jual Beli
  • Surat Perjanjian Sewa Menyewa

Berikut Penguraian dari contoh-contoh Surat Niaga tersebut

Surat Permintaan Penawaran
Surat Permintaan Penawaran adalah surat yang berasal dari calon pembeli kepada pihak penjual yang isinya meminta keterangan daftar harga barang-barang/jasa yang hendak dibeli oleh pembeli, keterangan yang ingin diperoleh calon pembeli biasanya berkenaan dengan harga dan data barang yang diinginkan

Surat Penawaran
Surat Penawaran disebut juga offerte/surat jual, oleh karena itu kedudukan surat penawaran diperlukan kemahiran agar surat yang dibuatnya dapat menimbulkan minat setiap pembacanya

Surat Tuntutan
Surat Tuntutan adalah surat pemberitahuan kepada penjual mengenai penerimaan barang yang tidak sesuai dengan pesanan yang disertai tuntutan penyelesaiannya. Untuk dapan mengadakan klaim terhadap penjual/pengirim barang harus mempunyai alasan-alasan yang kuat dan logis. Alasan ini harus merupakan bukti bahwa kesalahan terletak pada penjual dna pengirim. Tanpa alasan yang kuat, maka pembeli tidak dapat mengambil tindakan-tindakan berikut:
  • Membatalkan pembelian barang
  • Meminta potongan harga
  • Meminta penggantian barang
  • Meminta ganti rugi
Surat Perjanjian Jual Beli
Surat Perjanjian Jual Beli adalah perbuatan yang mengikat antara kedua belah pihak yang saling mempunyai kepentingan bersama untuk menjamin suatu kepastian

Dari uraian diatas dapat disimpulkan bahwa surat perjanjian adalah persepakatan/persetujuan antara kedua belah pihak yang saling berjanji menepati janjinya.






Thursday, February 26, 2015

Perlawanan Tentara PETA pada Jaman Penjajahan Jepang

Pemberontakan PETA

Perlawanan PETA di Blitar (29 Februari 1945)
    Perlawanan ini dipimpin oleh Syodanco Supriyadi, Syodanco Muradi, dan Dr. Ismail. Perlawanan ini disebabkan karena persoalan pengumpulan padi, Romusha maupun Heiho yang dilakukan secara paksa dan di luar batas perikemanusiaan. Sebagai putera rakyat para pejuang tidak tega melihat penderitaan rakyat. Di samping itu sikap para pelatih militer Jepang yang angkuh dan merendahkan prajurit-prajurit Indonesia. Perlawanan PETA di Blitar merupakan perlawanan yang terbesar di Jawa. Tetapi dengan tipu muslihat Jepang melalui Kolonel Katagiri (Komandan pasukan Jepang), pasukan PETA berhasil ditipu dengan pura-pura diajak berunding. Empat perwira PETA dihukum mati dan tiga lainnya disiksa sampai mati. Sedangkan Syodanco Supriyadi berhasil meloloskan diri.

Perlawanan PETA di Meureudu-Pidie, Aceh (November 1944)
    Perlawanan ini dipimpin oleh Perwira Gyugun Teuku Hamid. Latar belakang perlawanan ini karena sikap Jepang yang angkuh dan kejam terhadap rakyat pada umumnya dan prajurit Indonesia pada khususnya.

Perlawanan PETA di Gumilir, Cilacap (April 1945)
    Perlawanan ini dipimpin oleh pemimpin regu (Bundanco), Kusaeri bersama rekan-rekannya. Perlawanan yang direncanakan dimulai tanggal 21 April 1945 diketahui Jepang sehingga Kusaeri ditangkap pada tanggal 25 April 1945. Kusaeri divonis hukuman mati tetapi tidak terlaksana karena Jepang terdesak oleh Sekutu.