Saturday, November 21, 2015

Latihan Soal Sosiologi Perubahan Sosial

 Soal
1. Bukti adanya perubahan sosial
2. Contoh perubahan sosial
3. Dampak positif mutual akulturasi
4. Faktor internal perubahan
5. Dampak negatif perubahan

Jawaban
1. Bukti adanya perubahan adalah
    - Orang lebih banyak berkomunikasi menggunakan gadget daripada secara langsung
    - Hidup gotong royong sudah mulai berkurang bahkan hilang
    - Cara berpikir masyarakat dari yang bersifat mistik menjadi rasional
2. Contoh perubahan sosial
    - Berdasarkan waktu
      @ Perubahan lambat(evolusi), Perubahan yang membutuhkan waktu yang lama dan proses yang panjang
Contoh: dahulu manusia membajak sawah hanya dengan cangkul, lalu manusia mulai menggunakan tenaga kerbau, dan sekarang ada traktor yang bertenaga bensin
      @ Perubahan cepat(Revolusi), perubahan yang terjadi secara cepat dan memiliki alasan yang mendasar
Contoh: revolusi Perancis, revolusi industri.
    - Berdasarkan ukuran
      @ Perubahan kecil, perubahan yang efeknya tidak terlalu besar atau hanya pada beberapa kalangan saja
contoh: perubahan gaya rambut, gaya berpakaian
      @ Perubahan besar, perubahan yang efeknya dirasakan oleh banyak elemen masyarakat
Contoh: perubahan harga BBM
    - Berdasarkan alasannya
      @ Perubahan yang dikehendaki, perubahan yang sudah dikehendaki/direncanakan
Contoh: pembangunan tol Cipali
      @ Perubahan yang tidak dikehendaki, perubahan yang bisa secara mendadak dan tidak ada rencana/tidak direncanakan.
Contoh: gempa yang menghancurkan halte bis
    - Berdasarkan sifat
      @ Perubahan struktural, perubahan yang mendasar sehingga terjadi reorganisasi masyarakat.
Contoh: perubahan sistem pemerintahan kerajaan menjadi parlementer.
      @ Perubahan proses, perubahan yang tidak mendasar, atau hanya perbaikan/penyempurnaan saja
Contoh: perubahan cara ujian nasional, dari yang secara manual menjadi CBT
3. Dampak positif mutual akulturasi
   / Mengurangi sentimen kelompok primordial
   / Saling mengetahui dan memahami antara budaya satu dengan budaya yang lain 
   / Mempercepat proses modernisasi
4. Faktor internal perubahan
   ! Dinamika kependudukan, bertambah atau berkurangnya junlah penduduk
   ! Penemuan-penemuan baru, adanya penemuan baru baik secara tidak disengaja(discovery) atau secara disengaja (research).
   ! Pertentangan dalam masyarakat, ada yang merasa puas dan ada yang merasa tidak puas, maka akan timbul suatu perubahan hingga keduanya puas
   ! Terjadinya pemberontakan atau revolusi dalam masyarakat yang bersangkutan, hal ini timbul karena ada rasa tidak puas, maka akhirnya muncul pemberontakan yang memaksa terjadinya perubahan
5. Dampak negatif perubahan
   > ada disorientasi nilai dan norma
   > perubahan tingkah laku
   > degradasi moral
   > muncul budaya konsumtif
   > masyarakat semakin individualistik
   > berkembangnya krisis multi dimensi
   > munculnya konflik vertikal maupun horizontal
   > lembaga-lembaga yang ada tidak dapat berfungsi makasimal
   > maraknya pengangguran 
   > kesenjangan sosial
   > terjadi berbagai bencana yang disebabkan aktivitas manusia








Latihan Soal Agama Hubungan Umat beragama

Soal
1. Jelaskan persamaan dan perbedaan antara Protestan dan Katholik
2. Sebutkan 5 rukun Islam dan 6 rukun imannya
3. Bagaimana tanggapan anda tentang kerukunan umat beragama di Indonesia
4. Jelaskan 3 fungsi agama

Jawab
1. Persamaan Protestan dan Katholik, persamaan antara keduanya sangat banyak, dan meliputi hal-hal inti, dimana semua berasal dari Yesus sebagai dasar Gereja, dan mereka juga mempercayai Allah yang sama, kitab suci yang sama, para nabi(santo-santa) yang sama dan syahadat yang sama.
Perbedaan Protestan dan Katholik.
Katholik:
- Penekanan pada sakramen dari karya keselamatan Allah.
- Kultis, yang mementingkan kurban(ekaristi), hubungan dengan Gereja menentukan hubungan dengan Kristus.
- Gereja secara hakiki bersifat hierarki
- Kitab suci dibaca dan dipahami dibawah pimpinan hierarki.
- Jumlah kitab mencapai 73 kitab termasuk Deuterokanonika
- Ada 7 sakramen.
- Ada devosi untuk para kudus
Protestan:
- Tekanan lebih pada sabda dan pada segi misteri karya Allah
- Profetis, yang terpusat pada sabda(pewartaan). Hubungan dengan Kristus menentukan hubungan dengan Gereja
- Segala pelayanan gerejawi adalah ciptaan manusia
- Setiap orang membaca dan mengartikan kitab suci
- Jumlah kita 66, tidak termasuk Deuterokanonika
- Ada 2 sakramen (Baptis & Ekaristi)
- Tidak menerima devosi untuk para kudus.

2. 5 rukun Islam
   1. Wajib/Fardh = harus dilakukan
   2. Sunnah/Mustahabb = sebaiknya dilakukan
   3. Mubah/Jaiz = diperbolehkan
   4. Makruh = sebaiknya tidak dilakukan
   5. Haram = tidak boleh dilakukan

   6 rukun iman Islam, syahadat akan Allah yang Maha Esa, percaya pada malaikat, Kitab Suci, Rasul, hari kiamat, takdir Ilahi

3. Tanggapan saya tentang kerukunan umat beragama di Indonesia, menurut saya, kerukunan umat di Indonesia masih belum terjamin kerukunan dan keamanannya, terutama didaerah yang angka perbandinan mayoritas dan minoritasnya berbanding jauh. Kerukunan di Indonesia bukan salah ajaran atau agamanya. Tapi salah pada penganutnya, banyak orang Indonesia yang tidak secara benar-benar mendalami dan mengerti  tentang ajarannya, serta juga pendidikan yang kurang mengakibatkan mudahnya rakyat Indonesia tersulut amarah saat mendengar isu tertentu

4. 3 fungsi agama
  1. Mewartakan keselamatan, semua agama pasti mewartakan kabar gembira pada akhir hidup manusia dan bukan bencana
  2. Mewartakan arti hidup, agama memberikan pandangan hidup dan menyakinkan penganutnya untuk menghayati hidupnya.
  3. Mengajarkan cara hidup, agama mengajarkan untuk hidup baik, beretika, bermoral, dan hidup yang akan membahagiakan dan menyelamatkan.








Latihan Soal Agama Kejujuran dan Damai

Soal
1. Jelaskan melalui contoh bahwa Yesus tegas terhadap orang yang tidak jujur
2. Jelaskan arti dan makna kejujuran
3. Jelaskan ajaran Yesus tentang damai
4. Jelaskan macam-macam pencemaran
5. Jelaskan sebab-sebab pencemaran dan perusakan lingkungan
6. Jelaskan hubungan manusia jatuh dalam dosa dengan pencemaran lingkungan.

Jawab
1. Yesus tegas terhadap orang yang tidak jujur melalui contoh,
    Pada Matius 23 : 13-14, celakalah kamu guru-guru agama dan orang-orang farisi! Kalian tukang berpura-pura. Kalian menipu janda-janda dan merampas rumahnya, dan untuk menutupi kejahatan itu kalian berdoa panjang-panjang.
    Dari bacaan diatas menunjukkan bahwa Yesus marah dan akan memberikan hukuman kepada orang-orang farisi dan para pemuka agama yang tidak jujur. Yesus sangat membenci kemunafikan, dimana Ia sangat membenci melihat orang yang baik diluar tapi sangat buruk didalamnya.
2. Arti dan makna kejujuran, jujur dalam arti tidak curang dan tidak berbohong. Jadi, apa yang ada dihati, itu yang dilakukan.
3. Ajaran Yesus tentang damai, "damai sejahtera Kutinggalkan bagimu, damai sejahtera-Ku Kuberikan kepadamu dan apa yang Kuberikan tidak sama dengan apa yang dunia berikan kepadamu." (Yoh 14 : 27)
Ajaran Yesus tentang damai berbeda dengan damai yang bersifat duniawi/dari sesama manusia, tapi damai dalam hati dan hanya bersumber dari Yesus sendiri.
4. Macam-macam pencemaran:
    1. Pencemaran/perusakan hutan
    2. Penangkapan/pembunuhan fauna
    3. Eksploitasi tambang tanpa memikirkan keamanan dan efek pada ekosistem sekitar
    4. Pencemaran air dengan membuang limbah cair tanpa penyaringan
    5. Pencemaran udara dengan pembakaran bahan bakar secara berlebihan
5. Sebab-sebab pencemaran dan perusakan lingkungan:
    1. Manusia, manusia belum menyadari efek dari tindakannya tersebut, baik efek terhadap dirinya sendiri, maupun makhluk hidup lainnya
    2. Kepadatan penduduk dan kemiskinan, dimana semakin padatnya penduduk dimasyarakat maka membutuhkan lahan baru untuk tempat tinggal maupun untuk memenuhi kebutuhan seperti makan dengan mengubah hutan menjadi sawah.
    3. Pandangan yang keliru mengenai hidup yang modern, dimana orang-orang menganggap bahwa hidup modern ini harus penuh dengan hal-hal yang bersifat duniawi.

6. Hubungan manusia jatuh dalam dosa dengan pencemaran lingkungan, Adam dan Hawa pada saat itu menuruti keinginan mereka setelah dihasut oleh iblis, dimana akhirnya mereka memakan buah itu, mereka menjadi bisa membedakan mana yang baik dan buruk. Hingga sekarang, manusia terus saja menyukai hal-hal yang menurut manusia baik, seperti hiasan-hiasan dari hewan dan tumbuhan. Memang, hal ini akan sangat bagus dan indah, tapi bila harus membunuh hewan maupun tumbuhan, maka akan merusak ekosistem bahkan kepunahan.


Friday, November 20, 2015

Latihan Soal Agama Keadilan

Soal
1. Jelaskan arti dan makna keadilan!
2. Jelaskan landasan Gereja memperjuangkan keadilan!
3. Sebutkan tema-tema pokok Ajaran Sosial Gereja berkaitan dengan keadilan!
4. Bagaimana Gereja menafsirkan perintah ke 8 yaitu jangan bersaksi dusta!
5. Jelaskan bentuk-bentuk ketidakjujuran!

Jawaban
1. Arti dan makna keadilan adalah memberikan kepada setiap orang apapun yang menjadi haknya, baik itu hak asasi, hak hidup, hak untuk bekerja, hak milik, hak untuk mengeluarkan pendapat,maupun hak yang didasarkan pada tindakan bebas manusia.
2. Landasan Gereja memperjuangkan keadilan, Gereja bersumber pada firman Allah ke 7 yaitu jangan mencuri, dimana dalam kitab perjanjian lama dimaksudkan agar kita tidak mencuri orang(menculik), karena dengan menculik orang, kita menghilangkan hak hidup bebasnya. Lalu Gereja mengembangkan menjadi jangan mencuri milik orang lain(barang orang lain).
3. Tema pokok Ajaran Sosial Gereja berkaitan dengan keadilan,
    1. Supaya kerja manusia dihargai dan agar semua orang dapat memperoleh nafkah yang wajar
    2. Agar kehidupan masyarakat dan negara dapat ditata secara demokrasi dan sosial
    3. Supaya diatasi kesenjangan sosial antar masyarakat
    4. Supaya penindasan diakhiri dan pembebasan dimajukan 
4. Gereja menafsirkan perintah ke 8 yaitu jangan bersaksi dusta, dimana melalui firman yang ke 8 ini, kita disuruh agar berkata sejujur-jujurnya, karena dalam Kristen, berkata sesuai kebenaran adalah ucapan cinta kasih, jujur bukan saja mengatakan kebenaran tapi juga mengatakan dengan penuh cinta kasih. Kita tidak perlu mengatakan semuanya secara jujur, cukup katakan saja yang perlu dibicarakan, karena terkadang ada kejujuran yang berakibat buruk.
5. Bentuk-bentuk ketidakjujuran:
    - Politik: + para petinggi negara korupsi dan hanya mementingkan dirinya sendiri dan kepentingan partainya saja
                  + rakyat akhirnya bersifat acuh tak acuh, ABS, dan munafik
    - Ekonomi: + penguasa dan pengusaha mengubah laporan keuntungan untuk menhindari pajak
                      + rakyat biasa hanya bisa diam, acuh tak acuh, munafik, dan ABS.
    - Budaya/pendidikan: + banyak siswa yang mencontek untuk mendapat hasil ujian dengan nilai baik.
                                      + penguasa merekayasa pendidikan, termasuk UU dan kurikulum.


*ABS=Asal bapak senang






Latihan Soal Sejarah Masa Pasca Kemerdekaan

Soal
1 A. Apakah maksud dari Revolusi Fisik Bangsa Indonesia?
   B. Kapan berlangsungnya Revolusi Fisik Bangsa Indonesia?
   C. Ditandai dengan peristiwa apakah awal dan akhir Revolusi Fisik Bangsa Indonesia?
2 A. Apakah isi TRITURA?
   B. Kapan dikeluarkannya TRITURA?
   C. Pihak manakah yang mengeluarkan TRITURA?
   D. Berkaitan dengan peristiwa apakah dikeluarkannya TRITURA?
3. Jelaskan 2 alasan mengapa pemberontakan PRRI/Permesta adalah pemberontakan daerah terkuat/terbesar di Indonesia?
4. Jelaskan masing-masing 3 cara keras dan lunak yang ditempuh tokoh-tokoh G 30 S/PKI untuk mencapai tujuannya!
5. Tulislah naskah Proklamasi Republik Indonesia!

Jawaban:
1 A. Maksud dari Revolusi Fisik Bangsa Indonesia adalah perjuangan mempertahankan kemerdekaan Indonesia secara keras(dengan senjata/pertempuran) dari serangan musuh terutama Belanda

1 B. Berlangsungnya Revolusi Fisik Bangsa Indonesia pada tanggal 17 Agustus 1945-27 Desember 1949(sejak Proklamasi Kemerdekaan hingga pengakuan kedaulatan Indonesia oleh Belanda)

1 C. awal Revolusi Fisik Bangsa Indonesia adalah saat Proklamasi Kemerdekaan dan berakhir pada penyerahan/pengakuan Belanda pada Indonesia di Den Haag, Belanda

2 A. Isi TRITURA adalah:
        1. Bubarkan PKI dan ormas-ormasnya
        2. Perombakan kabinet
        3. Perbaikan ekonomi, terutama penurunan harga bahan sandang dan bahan pangan

2 B. TRITURA dikeluarkan pada tanggal 10 Januari 1966

2 C. Pihak yang mengeluarkan TRITURA adalah para mahasiswa

2 D. TRITURA dikeluarkan berkaitan dengan meletusnya peristiwa G 30 S/PKI

3. 2 alasan pemberontakan PRRI/Permesta adalah pemberontakan daerah terbesar karena:
    - Sebagian besar tokoh dan pemberontak adalah angkatan bersenjata(ABRI)
    - Para pemberontak memperoleh bantuan senjata dan alat perang lain dari AS(pesawat tempur dan pilotnya)

4. 3 cara keras dan lunak yang dilakukan oleh anggota G 30 S/PKI untuk mencapai tujuannya adalah:
    3 cara keras:
       - Sabotase rel kereta api yang mengakibatkan banyak kecelakaan kereta api
       - Menyerang kantor pemerintahan tingkat II (Gubernur) di Jawa Timur dan merusak bahkan berencana membunuh Gubenur Jawa Timur.
       - Menangkap dan membunuh petinggi-petinggi TNI AD

    3 cara lunak:
       - Masuk kedalam pemerintahan(Duduk dalam kursi-kursi kabinet)
       - menyusup ke dalam ABRI, organisasi politik, dan organisasi kemasyarakatan
       - melakukan agitasi dan propaganda, dilakukan dengan cara menguasai unsur-unsur pers seperti Kantor Berita Antara Dan Persatuan Wartawan Indonesia

5. Naskah teks Proklamasi

                           Proklamasi
        Kami Bangsa Indonesia dengan ini menyatakan kemerdekaan Indonesia
        Hal-hal yang mengenai pemindahan kekuasaan dan lain-lain akan diselenggarakan dengan seksama dan dalam tempo sesingkat-singkatnya 
                                                                                                                      Jakarta 17 Agustus 45
                                                                                                                atas nama Bangsa Indonesia 


                                                                                                                          Soekarno-Hatta